Welcome

WELCOME! YOU FOUND MY PAGE! ENJOY IT :)

Friday, September 14, 2012

Membangun Kerjasama

dalam suatu orgsnisasi, atau kelompok. kita membutuhkan yang namanya kerjasama. ya, sekarang saya tengah dihadapi masalah kerja sama. tugas drama kali ini sungguh merepotkan, saya dihadapkan dengan orang orang dengan beda kepribadian.


satu diantaranya, ada yang pintar bermain drama namun sulit diatur, ada yang kreatif namun dia tidak bisa diam ada juga yang pendiam, ada yang pintar namun dia kurang peka terhadap suasana, adapun yang biasa saja namun sulit melakukan peranan nya.

itu suatu hal yang rumit bagi saya mengatur mereka, padahal saya pun belum bisa mengatur diri saya sendiri. dari sifat emosional, kepribadian, fisik, dan tentunya belajar. saya jadikan ini tantangan menarik bagi saya.

kalau dipikir pikir memaksa mereka untuk serius sama saja meminta mereka terpaksa serius dan mengulangi ke tidak seriusannya itu suatu saat kemudian. namun, kalau saya tidak memaksa, maka percuma kami latihan drama hari itu. hasilnya capek bercanda, bosen, akhirnya pulang.

saya menyadari, kalau kami memang berbeda beda. sulit membuat mereka peka dengan kondisi yang sama sekali mereka tidak tahu akibatnya. kalau dipikir pikir, sama saja saya mengharapkan nilai bagus dari guru. iya bukan?

saya bukan ingin mendapatkan nilai bagus, saya ingin membuat mereka berbaur satu sama lain di kodisi seperti ini. namun hasilnya mereka masih mementingkan golongan mereka. saya pun juga masih belajar untuk berbaur dengan semua teman teman saya dikelas.

memaksa memang bukan cara yang baik. berteriak teriak, marah marah ataupun ancaman. mungkin saya harus memulai dengan mengajak mereka dengan lembut dan ramah. saya berharap saya dapat berbaur dengan mereka, dan menjadikan mereka teman yang pintar unjuk gigi dan menjadikan mereka mendapatkan yang terbaik untuk mereka.


"kerja sama tumbuh saat kita dikondisikan di suatu suasana tertertu, dan itu dimulai secara bertahap dan terkendali"


No comments:

Post a Comment